Wednesday, February 24, 2016

Paket Wisata Setengah Hari (Perisean)


PAKET WISATA SETENGAH HARI

Begitu Anda tiba di Sebaya Tanta Karang Bajo akan disambut oleh kami sebagai pengelola dan sedikit penjelasan tentang Kampung Adat Karang Bajo sekitar 15 Menit, dilanjutkan dengan mengunjungi Rumah Adat para pejabat Adat atau Pemangku yaitu, Amak Lokak Gantungan Rombong, Amak Lokak Pande, Kyai Lebe, Singgan Dalem dan Amak Lokak Penguban.

Menuju Masjid Kuno Bayan yang saat ini digunakan untuk Ritual Adat dan sebagai salah satu bukti sejarah masuknya islam. sekitar Masjid Kuno terdapat beberapa makam para terdahulu diantaranya, makan Desanyar, Sesait, Reak, dan Titi Mas Pengulu.

Dalam menjelajahi setiap situs tersebut akan dipandu oleh tim Kami (local guide) yang sudah berpengalaman dan mengetahui sejarah dari situs yang dikunjungi.

Anda juga akan kami ajak untuk mengunjungi

Wednesday, February 3, 2016

Sejarah Desa dan Kepala Desa Pertama Karang Bajo

Kertamalip (Kades Karang Bajo)
Karang Bajo merupakan nama sebuah Desa di Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara provinsi Nusa Tenggara Barat. Desa yang berada ditengah tanpa memiliki gunung dan pantai ini memiliki luas wilayah 1.168 hektar, dengan batas wilayah yaitu, sebelah timur Desa Loloan, sebelah Utara Desa Anyar, sebelah Barat Desa senaru, sebelah selatan Desa Bayan dan Desa Senaru.

Desa Karang Bajo merupakan Pemekaran dari dua desa yaitu Desa Bayan dan Desa Senaru Kecamatan Bayan, dan berdiri pada tanggal 11 Oktober 2004, sesuai dengan Peraturan Bupati Lombok Barat nomor 9 Tahun 2004 tentang Pengesahan Pendirian Desa Persiapan Karang Bajo kecamatan Bayan.

Penjabat Kepala Desa Pertama Bapak Kertamalip sesuai SK Bupati Lombok Barat Nomor 380/39/PEM/2004 tentang Penunjukan Pejabat Kepala Desa Persiapan Karang Bajo. sedangkan Ketua BPD Zainuddin.